JAKARTA, OKJAKARTA.COM – Keberadaan sekelompok orang yang diduga sebagai debt collector atau lebih dikenal dikalangan masyarakat dengan sebutan “matel” (mata elang-red) dikeluhkan warga Bogor karena diduga membuat resah.
Dilansir dari akun instagram bogor.terkini, sekelompok orang tersebut belum diketahui anggota oknum ormas atau debt collector.
“Sekelompok orang meresahkan warga. Setiap lewat Cininong arah deket Terminal Jatijajar mereka ada di situ,” tulis akun IG bogor.terkini.
Ada juga warganet/netizen yang mengadu apa yang pernah dialaminya.
“Saya sempat kena beberapa kali, untung tidak jadi, karena bawa BPKB motor. Sebelum saya, kata warga situ ada juga yang kena ibu-ibu sampe diambil motornya,” lanjut akun IG bogor.terkini yang menyampaikan ucapan seorang warganet melalui pesan IG.
Dalam komentarnya, banyak warganet yang mengeluhkan keberadaan sekelompok orang tersebut, hingga mengomentari kinerja aparat kepolisian.
“Sepertinya aparat melihat seperti tutup mata,” tulis akun e14n9_rasyad.
Ada juga waganet yang berpendapat kinerja kepolisian hanya makan – tidur.
“Polisi kerjanya apa. Makan tidur aja kerja kalian,” tulis akun nurwahyusaputro.
Diharapkan pihak kepolisian bisa mengatasi keresahan yang dialami warga Bogor dengan keberadaan sekelompok orang tersebut. (mw)