Konektivitas dan Aksesibilitas Pelabuhan Tanjung Priok, salah satu Parameter Penting Keberhasilan Pengelolaan Pelabuhan yang Baik

- Jurnalis

Sabtu, 19 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Pelabuhan Tanjung Priok, Pengelolaan pelabuhan khususnya pelabuhan kontainer atau peti kemas sangat penting bagi perekonomian negara karena merupakan pintu gerbang utama perdagangan internasional dan logisti

Foto: Pelabuhan Tanjung Priok, Pengelolaan pelabuhan khususnya pelabuhan kontainer atau peti kemas sangat penting bagi perekonomian negara karena merupakan pintu gerbang utama perdagangan internasional dan logisti

JAKARTA — Dalam beberapa waktu terakhir ini kita di hadapkan pada permasalahan kemacetan dan permasalahan supply chain barang di Pelabuhan Tanjung Priok yang merupakan Pelabuhan Internasional tersibuk dan terbesar di Indonesia. Permasalahan yang terjadi berdasarkan pengelola pelabuhan adalah meningkatnya arus barang yang meningkat hampir 2 (dua) kali setelah libur panjang.

 

Hal ini sebenarnya dapat dihindari, berdasarkan kondisi kapasitas eksisting pelabuhan dan kolaborasi yang baik antar stakeholders, juga pengalaman serta perencanaan yang baik dalam menghadapi kondisi puncak yang terjadi pada tahun – tahun sebelumnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Kita patut bangga dengan keberadaan Pelabuhan Tanjung Priok yang merupakan salah satu pintu gerbang utama perekonomian Indonesia. Pengelolaan pelabuhan khususnya pelabuhan kontainer atau peti kemas sangat penting bagi perekonomian negara karena merupakan pintu gerbang utama perdagangan internasional dan logistik. Pelabuhan

yang efisien dapat meningkatkan daya saing ekspor, mengurangi biaya logistik, dan

mempercepat arus barang, sehingga mendukung pertumbuhan ekonomi.

 

Dalam pengelolaan pelabuhan, terdapat sejumlah parameter penting yang perlu

diperhatikan agar operasional berjalan secara efisien, aman, dan berkelanjutan yaitu

Infrastruktur Fisik, Kinerja Operasional, Manajemen dan Teknologi, Keamanan dan

Keselamatan, Pengelolaan Lingkungan, Aspek Ekonomi dan Keuangan serta Regulasi

dan Tata Kelola.

 

Dari permasalahan dan pembahasan tersebut di atas diperlukan audit dan evaluasi

pengelolaan Pelabuhan kontainer di Tanjung Priok. Hal yang perlu di evaluasi di antaranya, durasi kapal bersandar dan waktu tunggu, produktivitas bongkar muat (TEUs per jam), pengendalian waktu perputaran kapal dari tiba hingga meninggalkan pelabuhan harus dikendalikan, beban kapasitas pelabuhan, serta pengembangan teknologi pendukung. Diperlukan pengelolaan pelabuhan yang lebih baik, dan dapat menyelesaikan permasalahan kondisi puncak arus barang kedepan sehingga supply barang tidak terganggu.

 

Pengelolaan dan pelayanan yang lebih baik, serta perencanaan dan perbaikan yang

berkesinambungan kedepan dapat meningkatkan kembali kepercayaan untuk

memperbaiki peningkatan daya saing ekspor, pengurangan biaya logistik, percepatan

arus barang, dan fungsi pelabuhan dalam mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia.

 

Selain hal tersebut pemerintah akan sangat terdukung dengan terjaganya peningkatan

perdagangan domestik yang tidak terganggu dan mendukung terjaganya Pelindo sebagai

perusahaan global.***

 

 

Catatan oleh:

Dr. Oki Setyandito

Faculty of Engineering, Binus University

Editor : Helmi AR

Berita Terkait

Reklame Raksasa Tak Berizin di Jakarta Barat, Cermin Lemahnya Pengawasan Pemprov DKI
Wali Kota Jakpus, Arifin Berikan Dukungan Penuh untuk Fun Bike Siwo PWI Jaya
Kepala UKPD Pemkot Jakpus Dapat Piagam Penghargaan dari Fahira Idris
Video Viral Perundungan Anak di Tambora, Polisi Imbau Orang Tua Tingkatkan Pengawasan
Mahasiswa Bima-Jakarta Bersatu, Guna Mempertegas Serta Mengawal 100 Hari Kinerja Bupati Kabupaten Bima
Wali Kota Jakarta Pusat Tinjau Langsung Lokasi Pengungsian Korban Kebakaran di Kelurahan Kebon Kelapa
Petugas Piket Terima Laporan dari Warga Terkait Kejadian di Wilayah Gambir
Skandal Ruko Kalideres: Lima Bangunan, Satu Izin, Di Mana Aparat Pengawas

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 09:31 WIB

Reklame Raksasa Tak Berizin di Jakarta Barat, Cermin Lemahnya Pengawasan Pemprov DKI

Selasa, 22 April 2025 - 22:49 WIB

Wali Kota Jakpus, Arifin Berikan Dukungan Penuh untuk Fun Bike Siwo PWI Jaya

Selasa, 22 April 2025 - 15:48 WIB

Kepala UKPD Pemkot Jakpus Dapat Piagam Penghargaan dari Fahira Idris

Minggu, 20 April 2025 - 12:41 WIB

Video Viral Perundungan Anak di Tambora, Polisi Imbau Orang Tua Tingkatkan Pengawasan

Sabtu, 19 April 2025 - 20:42 WIB

Mahasiswa Bima-Jakarta Bersatu, Guna Mempertegas Serta Mengawal 100 Hari Kinerja Bupati Kabupaten Bima

Berita Terbaru

Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Fahira Idris memberikan piagam penghargaan kepada Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Arifin dan 14 kepala Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD)

Mertopolitan

Kepala UKPD Pemkot Jakpus Dapat Piagam Penghargaan dari Fahira Idris

Selasa, 22 Apr 2025 - 15:48 WIB