SURABAYA – Menjawab kebutuhan pembinaan bakat anak dan remaja di tengah pesatnya perkembangan industri kreatif, JS Management resmi membuka Open Class 2026 mulai Januari tahun ini. Program tersebut menjadi langkah strategis dalam menyiapkan generasi muda yang berkarakter, percaya diri, dan memiliki kompetensi sesuai standar industri.
Open Class 2026 digagas langsung oleh Jasmine Vernadya Stevani, pendiri JS Management, yang dikenal memiliki pengalaman panjang di dunia modelling profesional, pendidikan nonformal, serta pengelolaan talenta kreatif. Program ini dirancang tidak hanya sebagai pelatihan teknis, tetapi juga sebagai ruang pembentukan mental, etika, dan kepercayaan diri peserta sejak usia dini.
Dalam pelaksanaannya, JS Management menghadirkan sejumlah kelas dasar yang disesuaikan dengan tahapan usia dan kebutuhan peserta, di antaranya Basic Model Kids & Teens, Basic Dance Kids & Teens, serta Basic Public Speaking untuk anak-anak dan remaja. Setiap kelas disusun secara sistematis dan berjenjang guna memastikan proses belajar berjalan efektif dan terukur.
Tak berhenti pada kelas dasar, JS Management juga memperkenalkan Program All In Exclusive, sebuah program pembinaan intensif yang mengintegrasikan pelatihan modelling, dance, MC, hingga content creator dalam satu paket. Program ini dirancang bagi peserta yang ingin mendapatkan pendampingan lebih mendalam dengan bimbingan mentor berpengalaman di bidangnya.
Proses pembelajaran diterapkan melalui sistem privat dan semi privat, sehingga memungkinkan pengawasan dan evaluasi kemampuan peserta dilakukan secara optimal. Pendekatan ini dinilai mampu mendorong perkembangan keterampilan sekaligus membentuk karakter dan mental tampil di ruang publik.
Melalui Open Class 2026, JS Management menargetkan lahirnya talenta-talenta muda yang siap berkompetisi dan berprestasi di berbagai ajang kreatif, baik di tingkat regional maupun nasional. Program ini juga diharapkan menjadi pintu awal bagi anak dan remaja untuk mengenal dunia industri kreatif secara sehat dan profesional.
Pendaftaran Open Class 2026 JS Management kini telah dibuka untuk masyarakat umum.
Informasi & Pendaftaran:
📱 +62 857-0026-8888
📸 Instagram: @js_mgmt.id | @js_inovationsby | @verien.id
Reporter: Matyadi
Editor: Fahmy Nurdin




































