Siswa SDN Grogol Utara 16 Raih Prestasi di FLS3N Kecamatan Kebayoran Lama

- Jurnalis

Jumat, 9 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Siswa berprestasi Khanza Adelia Shakila didampingi kepsek SDN Grogol Utara 16 Ibu Dewi Mulyana dan Guru pembimbing Ibu Cita dan Ibu Siti

Foto: Siswa berprestasi Khanza Adelia Shakila didampingi kepsek SDN Grogol Utara 16 Ibu Dewi Mulyana dan Guru pembimbing Ibu Cita dan Ibu Siti

JAKARTA – Dua siswa dari SDN Grogol Utara 16, Jakarta Selatan, berhasil mencatatkan prestasi dalam ajang Festival Lomba Seni dan Sastra Siswa Nasional (FLS3N) tingkat Kecamatan Kebayoran Lama yang diselenggarakan di SDN Kebayoran Lama Utara 03 Pagi, Kecamatan Kebayoran Lama, yang juga tuan rumah gelaran FLS3N.

 

Khanza Adelia Shakila, siswa kelas SDN Grogol Utara 16, meraih peringkat 1 dalam cabang lomba menulis cerita dengan judul cerpen “Teka-Teki Ruang Rahasia Ayah.” Sementara itu, rekannya, Mardias Annidya Kinanthi, juga menunjukkan performa luar biasa di lomba mendongeng dan berhasil masuk dalam 10 besar terbaik.

 

Keduanya merupakan perwakilan resmi sekolah setelah melalui proses seleksi ketat oleh tim guru SDN Grogol Utara 16 dan telah mendapatkan persetujuan dari kepala sekolah, Dewi Mulyanah, S.Pd.I.

 

“Kami sangat bangga atas pencapaian siswa-siswi kami. Ini adalah bukti bahwa dengan bimbingan yang tepat dan semangat belajar, mereka bisa meraih hasil terbaik,” ujar Ibu Dewi Mulyanah, seusai acara tersebut, (08/05/2025).

 

Ajang FLS3N tingkat kecamatan ini menjadi pintu awal menuju kompetisi di tingkat wilayah Jakarta Selatan. Para juara nantinya akan melanjutkan perjuangan mewakili kecamatan dalam seleksi tingkat kota. Selain diramaikan para peserta dan guru pembimbing masing-masing, tampak dalam acara tersebut, Kasatlakcam Kebayoran Lama Maksum Hizbullah M.Ak, Ketua K3S Kebayoran Lama Mulyadi S.Pd dan Ketua Pelaksana FLS3N Dona Solhiana M.Pd.

 

Prestasi Khanza dan Mardias menjadi inspirasi bagi siswa lainnya untuk terus mengembangkan minat dan bakat di bidang seni dan sastra, serta menjadi ajang siswa mampu bersaing secara kreatif dan kompetitif.

 

*Wadah Pengembangan Bakat Seni Siswa Menuju Generasi Kreatif dan Berdaya Saing*

 

Secara nasional festival Lomba Seni dan Sastra Siswa Nasional (FLS3N) 2025 kembali digelar sebagai ajang prestisius bagi siswa-siswa dari seluruh Indonesia untuk menunjukkan bakat di bidang seni dan sastra. Kegiatan ini menjadi ruang eksplorasi sekaligus wadah pengembangan potensi seni yang dimiliki para pelajar.

 

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyatakan bahwa FLS3N merupakan sarana strategis untuk menumbuhkan kecintaan generasi muda terhadap seni budaya bangsa, sekaligus membangun karakter yang kreatif dan kompetitif.

 

FLS3N mencakup berbagai cabang lomba, seperti cipta dan baca puisi, seni tari, musik tradisional, teater, hingga film pendek. Melalui kegiatan ini, diharapkan siswa tidak hanya berprestasi, tetapi juga memiliki kepedulian terhadap nilai-nilai budaya Indonesia.

Editor : Helmi AR

Berita Terkait

Kasatlak Pendidikan Duren Sawit Intensifkan Monev Jelang Hari Pertama Semester Genap 2025-2026
Anindya Yuris Sudiro Lolos sebagai Finalis Duta Pendidikan Jawa Barat 2026, Satu-satunya Perwakilan dari Kota Depok
Aksi Simpatik Jukir Kalideres Rayakan Hari Guru di SDN 07
Mahasiswa UNY Galakkan Donor Darah Lewat Red Heroes Project, Dorong Dukungan pada SDGs
Mahasiswa Curang Dijatuhi DO, Binus Tegaskan Komitmen Integritas di Era AI
Madrasah Papua Unjuk Kualitas: Empat Siswa Borong Medali di Olimpiade Madrasah Indonesia 2025
PWI Jaya Beri Pembekalan Literasi Media untuk MKKS SMK DKI
Siswi MTsN Kota Jayapura Wakili Papua di Olimpiade Bahasa Arab Nasional ke-8: Bukti Kebangkitan Pendidikan Bahasa Arab di Tanah Papua
Temukan berita-berita terbaru dan terpercaya dari OKJAKARTA.COM di GOOGLE NEWS. Untuk Mengikuti silahkan tekan tanda bintang.

Berita Terkait

Jumat, 2 Januari 2026 - 22:33 WIB

Kasatlak Pendidikan Duren Sawit Intensifkan Monev Jelang Hari Pertama Semester Genap 2025-2026

Selasa, 16 Desember 2025 - 15:40 WIB

Anindya Yuris Sudiro Lolos sebagai Finalis Duta Pendidikan Jawa Barat 2026, Satu-satunya Perwakilan dari Kota Depok

Selasa, 25 November 2025 - 18:32 WIB

Aksi Simpatik Jukir Kalideres Rayakan Hari Guru di SDN 07

Senin, 24 November 2025 - 16:07 WIB

Mahasiswa UNY Galakkan Donor Darah Lewat Red Heroes Project, Dorong Dukungan pada SDGs

Minggu, 23 November 2025 - 18:46 WIB

Mahasiswa Curang Dijatuhi DO, Binus Tegaskan Komitmen Integritas di Era AI

Berita Terbaru

Foto: Kapolsek Tambora Kompol Muhammad Kukuh Islami memberikan arahan kepada personel gabungan TNI, Polri, Satpol PP, dan unsur pemerintah daerah saat Apel Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) di Kelurahan Jembatan Lima, Jakarta Barat

TNI & POLRI

Polsek Tambora Bersama Tiga Pilar Perketat Pengamanan Malam Hari

Minggu, 25 Jan 2026 - 19:43 WIB

Foto: Dr. Bagus Sudarmanto, S.Sos., M.Si. Seorang pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) DKI Jakarta berpose di sela kegiatan organisasi, dengan latar belakang logo PWI

Opini

HPN 2026: Putusan MK Sudah Ada, Tapi Wartawan Masih Rentan

Minggu, 25 Jan 2026 - 16:11 WIB