Polwan Turun ke Lokasi Banjir, Beri Bantuan dan Pemeriksaan Kesehatan hingga Trauma Healing

- Jurnalis

Rabu, 5 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA – Aksi sosial kembali ditunjukkan oleh jajaran Polres Metro Jakarta Barat. Kali ini, para Srikandi kepolisian, Polisi Wanita (Polwan) turun langsung ke lokasi banjir di Jalan Adhi Karya, RT 003/05, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Untuk memberikan bantuan kemanusiaan kepada warga yang terdampak, Rabu (5/3/2025).

Dipimpin oleh Kabag SDM Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Ni Ketut Admayani, para polwan mendistribusikan paket bantuan berupa sembako, beras, mie instan sebanyak 20 dus, minyak goreng, biskuit, air mineral, serta snack untuk anak-anak.

Bantuan ini diberikan sebagai bentuk kepedulian Polri dalam membantu masyarakat yang tengah menghadapi musibah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kegiatan ini adalah wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat, terutama ketika mereka sedang mengalami kesulitan akibat musibah seperti banjir ini,” ujar Ni Ketut Admayani saat dikonfirmasi, Rabu.

Tak hanya memberikan bantuan logistik, Polres Metro Jakarta Barat juga menyediakan layanan pemeriksaan kesehatan, konseling, dan trauma healing bagi warga yang terdampak, terutama anak-anak.

Tim dari Sidokkes Polres Metro Jakarta Barat turun langsung untuk memastikan kesehatan warga tetap terjaga di tengah kondisi banjir yang rentan terhadap berbagai penyakit.

Aksi sosial ini mendapat apresiasi dari warga setempat yang merasa terbantu dengan kehadiran Polwan Polres Metro Jakarta Barat.

Dengan semangat kepedulian dan kebersamaan, diharapkan bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat dan membantu mereka melewati masa sulit akibat bencana banjir.

Penulis : Fahmy Nurdin

Editor : Fahmy Nurdin

Berita Terkait

Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko, Bareskrim Polri Dalami Gangguan Sistem Bank DKI
Semangat Gapoktan Dan Warga Kelurahan Klampok Rayakan Panen Padi Bersama Forkopimda Kota Blitar
Babinsa Desa Jatinom Bersama Warga dan Poktan Mekar Sari Gotong Royong Bersihkan Dam Sungai Nglaos
Kapolda Jatim Pimpin Sertijab Pejabat Utama dan Sejumlah Kapolres
Gudang Bulog Ngujang Serap 90 Ton Beras, TNI Turut Pantau Jalannya Distribusi
Korban Curanmor Jo Marlisa Apresiasi Kinerja Polsek Tambora, Motornya Ditemukan Dalam Waktu Singkat
Laksda Purn Soleman B. Ponto Desak Personel Militer Aktif di Bakamla Dikembalikan ke Satuan Asal
Polisi Sapa Pengunjung TMII, Kombes Lilipaly: Silahkan Berwisata Kami Berikan Rasa Aman

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 20:10 WIB

Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko, Bareskrim Polri Dalami Gangguan Sistem Bank DKI

Minggu, 20 April 2025 - 16:50 WIB

Semangat Gapoktan Dan Warga Kelurahan Klampok Rayakan Panen Padi Bersama Forkopimda Kota Blitar

Selasa, 15 April 2025 - 14:15 WIB

Babinsa Desa Jatinom Bersama Warga dan Poktan Mekar Sari Gotong Royong Bersihkan Dam Sungai Nglaos

Senin, 14 April 2025 - 15:42 WIB

Kapolda Jatim Pimpin Sertijab Pejabat Utama dan Sejumlah Kapolres

Senin, 14 April 2025 - 15:34 WIB

Gudang Bulog Ngujang Serap 90 Ton Beras, TNI Turut Pantau Jalannya Distribusi

Berita Terbaru