Latihan Posko I di Madiun, Unsur Komando dan Staf Korem 081/DSJ Diuji Digitalisasi Simulasi Tempur

- Jurnalis

Selasa, 9 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Sejumlah perwira Korem 081/DSJ tengah berdiskusi serius dalam pelaksanaan Latihan Posko I di Ruang Command Center Supriyadi, Makorem 081/DSJ, Madiun, Selasa (9/9/2025).

Foto: Sejumlah perwira Korem 081/DSJ tengah berdiskusi serius dalam pelaksanaan Latihan Posko I di Ruang Command Center Supriyadi, Makorem 081/DSJ, Madiun, Selasa (9/9/2025).

MADIUN – Selama tiga hari ke depan, kesiapan dan kemampuan Korem 081/DSJ dalam menghadapi berbagai potensi ancaman di wilayah teritorialnya akan diuji melalui Latihan Posko I Tingkat Korem.

Latihan ini menitikberatkan pada pengembangan kemampuan unsur komando dan staf dalam proses pengambilan keputusan serta penerapan prosedur operasional yang tepat dan responsif.

Selaku Komandan Latihan, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Rudy Saladin berharap, latihan tersebut dapat berjalan dengan baik dan berhasil.

“Saya berharap latihan Posko ini dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya sesuai dengan direktif latihan yang telah ditentukan dan rencana yang telah dibuat harus dipedomani dan ditindaklanjuti di lapangan,” kata Pangdam dalam sambutannya yang dibacakan oleh Danrindam V/Brawijaya Kolonel Inf Mukhamad Albar saat membuka latihan di Ruang Command Center Supriyadi, Makorem 081/DSJ, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Selasa (9/9/2025).

Lebih dari itu, Pangdam Rudy juga menekankan supaya latihan itu dapat dimanfaatkan sebagai sarana untuk meningkatkan kemampuan perorangan maupun satuan sehingga dapat memberikan nilai tambah bagi peningkatan profesionalisme prajurit.

Ia pun yakin, dengan dilandasi semangat disiplin dan kesungguhan dalam setiap pelaksanaan kegiatan maka akan mampu menjalankan semua tantangan-tantangan tugas yang akan dihadapi di masa mendatang.

Kepada para penyelenggara dan pelaku, Rudy menekankan untuk tetap menjaga kewaspadaan, menghindari kemungkinan terjadinya kesalahan, dan memperhatikan faktor keamanan personel maupun materiil.

Sebagai informasi, berbeda dari sebelumnya yang masih secara manual. Latihan kali ini sudah menggunakan sistem digital dengan menggunakan Aplikasi Simpur (simulasi tempur).

Melalui Aplikasi Simpur akan memudahkan komandan untuk menilai apakah stafnya bekerja atau tidak, karena semua aktivitas dapat terlihat langsung di peta induk secara digital.

Berita Terkait

Polsek Tambora Bersama Tiga Pilar Perketat Pengamanan Malam Hari
Kombes Pol Bagoes Wibisono Jabat Dirressiber Polda Metro Jaya, Perkuat Penanganan Kejahatan Digital
Kodam Jaya Terjunkan Prajurit Tangani Banjir Jakarta-Bekasi
Polda Metro Jaya Dalami Laporan Dugaan Pencemaran Nama Baik yang Libatkan Chairman Indodax
Pusrenharwatalpalhan Kemhan Resmi Lantik Kabid Renharwatalpal
Polda Metro Jaya Putar Jabatan, Kompol M. Kukuh Islami Pimpin Polsek Kebayoran Lama
HUT ke-75 Penerangan TNI AD, Penrem 081/DSJ Sambangi Mantan ASN
Kodim Tulungagung Sabet Prestasi di Festival Sholawat TNI–Polri Jatim
Temukan berita-berita terbaru dan terpercaya dari OKJAKARTA.COM di GOOGLE NEWS. Untuk Mengikuti silahkan tekan tanda bintang.

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 19:43 WIB

Polsek Tambora Bersama Tiga Pilar Perketat Pengamanan Malam Hari

Sabtu, 24 Januari 2026 - 21:47 WIB

Kombes Pol Bagoes Wibisono Jabat Dirressiber Polda Metro Jaya, Perkuat Penanganan Kejahatan Digital

Jumat, 23 Januari 2026 - 23:57 WIB

Kodam Jaya Terjunkan Prajurit Tangani Banjir Jakarta-Bekasi

Kamis, 22 Januari 2026 - 22:00 WIB

Polda Metro Jaya Dalami Laporan Dugaan Pencemaran Nama Baik yang Libatkan Chairman Indodax

Rabu, 21 Januari 2026 - 20:08 WIB

Pusrenharwatalpalhan Kemhan Resmi Lantik Kabid Renharwatalpal

Berita Terbaru

Foto: Kapolsek Tambora Kompol Muhammad Kukuh Islami memberikan arahan kepada personel gabungan TNI, Polri, Satpol PP, dan unsur pemerintah daerah saat Apel Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) di Kelurahan Jembatan Lima, Jakarta Barat

TNI & POLRI

Polsek Tambora Bersama Tiga Pilar Perketat Pengamanan Malam Hari

Minggu, 25 Jan 2026 - 19:43 WIB

Foto: Dr. Bagus Sudarmanto, S.Sos., M.Si. Seorang pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) DKI Jakarta berpose di sela kegiatan organisasi, dengan latar belakang logo PWI

Opini

HPN 2026: Putusan MK Sudah Ada, Tapi Wartawan Masih Rentan

Minggu, 25 Jan 2026 - 16:11 WIB