Dirut RSAB Harapan Kita Ajak Tenaga Kesehatan Laporkan SPT Lebih Awal

- Jurnalis

Rabu, 19 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA – Direktur Utama RSAB Harapan Kita, dr. Ockti Palupi Rahayuningtyas, MPH, MH.Kes, mengimbau seluruh tenaga kesehatan di lingkungannya untuk segera melaporkan SPT Tahunan Tahun Pajak 2024. Ajakan ini disampaikan dalam kegiatan sosialisasi perpajakan yang digelar di Gedung Administrasi RSAB Harapan Kita pada Senin, 17 Februari 2025.

Dalam acara tersebut, disosialisasikan penggunaan Aplikasi Coretax, Implementasi Tarif Efektif Rata-Rata (TER) atas PPh 21, serta tata cara pengisian SPT Tahunan bagi Wajib Pajak Orang Pribadi. Ockti menegaskan pentingnya pajak sebagai pilar pembangunan nasional, sejalan dengan visi Indonesia Emas 2045.

“Melalui pajak, negara ini dibangun. Pembangunan adalah hal penting untuk mencapai Indonesia Emas 2045,” ujarnya dalam acara yang juga disiarkan langsung melalui kanal YouTube RSAB Harapan Kita.

Ockti juga menyoroti kebingungan tenaga kesehatan yang berpraktik di lebih dari satu tempat terkait penerapan TER. Ia mengingatkan bahwa meskipun potongan pajak di awal tahun terasa lebih kecil, akan ada potensi kurang bayar di akhir tahun. Oleh karena itu, sosialisasi ini diadakan agar pegawai lebih memahami sistem perpajakan yang berlaku.

Sementara itu, Kepala KPP Pratama Jakarta Palmerah, Budi Susanto, menegaskan bahwa sistem TER bukanlah pajak tambahan, melainkan mekanisme distribusi pemotongan pajak dalam setahun. Ia juga mengajak peserta sosialisasi untuk melaporkan SPT lebih awal melalui DJP Online sebelum 31 Maret 2025.

Pada kesempatan tersebut, KPP Pratama Jakarta Palmerah turut menyediakan layanan konsultasi perpajakan bagi peserta guna membantu kelancaran pelaporan pajak mereka.

Penulis : Fahmy Nurdin

Editor : Fahmy Nurdin

Berita Terkait

Tiga Pompa Aktif, Wali Kota Jakpus Pastikan Kali Item Terkendali
Pesawat ATR Rute Yogya–Makassar Hilang Kontak, SAR Sisir Kawasan Leang-Leang
Klarifikasi Edi Ho soal Kilang Banyuasin: Tegaskan Legalitas, Dorong Hilirisasi Migas dan Penertiban Praktik Ilegal
Kasus Dugaan Gratifikasi Mantan Bupati Purwakarta Disorot, APH-RI Nilai Penanganan Belum Menunjukkan Kepastian Hukum
Billboard Elektronik di Sarinah Thamrin Terbakar, Tak Ada Korban Jiwa
Billboard Elektronik di MH Thamrin Terbakar, Damkar Pastikan Nihil Korban
Kasudin Kominfotik Jakpus Rachmat Sambangi Markas Pokja PWI, Ajak Media Perkuat Sinergi Informasi Publik
Misteri Puluhan Ton Bawang Merah Tak Bertuan Gegerkan Warga Batam
Temukan berita-berita terbaru dan terpercaya dari OKJAKARTA.COM di GOOGLE NEWS. Untuk Mengikuti silahkan tekan tanda bintang.

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 12:03 WIB

Tiga Pompa Aktif, Wali Kota Jakpus Pastikan Kali Item Terkendali

Sabtu, 17 Januari 2026 - 18:35 WIB

Pesawat ATR Rute Yogya–Makassar Hilang Kontak, SAR Sisir Kawasan Leang-Leang

Senin, 5 Januari 2026 - 13:38 WIB

Klarifikasi Edi Ho soal Kilang Banyuasin: Tegaskan Legalitas, Dorong Hilirisasi Migas dan Penertiban Praktik Ilegal

Minggu, 4 Januari 2026 - 17:53 WIB

Kasus Dugaan Gratifikasi Mantan Bupati Purwakarta Disorot, APH-RI Nilai Penanganan Belum Menunjukkan Kepastian Hukum

Minggu, 28 Desember 2025 - 23:55 WIB

Billboard Elektronik di Sarinah Thamrin Terbakar, Tak Ada Korban Jiwa

Berita Terbaru