Agus Himawan, Dirut Pasar Jaya Siap Kolaborasi dengan PWI Jaya

- Jurnalis

Senin, 3 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Ketua PWI Jaya Kesit B Handoyo menerima cinderamata dari Dirut Perumda Pasar Jaya Agus Himawan.

Foto: Ketua PWI Jaya Kesit B Handoyo menerima cinderamata dari Dirut Perumda Pasar Jaya Agus Himawan.

 

JAKARTA–Perusahaan Umum daerah Pasar Jaya siap menjalin kerja sama dalam hal apa pun dengan Persatuan Wartawan Indonesia Provinsi DKI Jakarta. Direktur Utama Perumda Pasar Jaya, Agus Himawan, menegaskan itu saat menerima kunjungan perwakilan Pengurus Harian PWI Jaya.

“Kami senang mendapat kunjungan PWI Jaya. Tentu banyak hal yang bisa kita kerja samakan,” ungkap Dirut Perumda Sarana Jaya Agus Himawan, Senin (3/3/2025) di kantornya di bilangan Cikini, Jakarta Pusat.

Agus Himawan didampingi jajaran direksinya menerima kunjungan Ketua PWI Jaya Kesit Budi Handoyo, Sekretaris Arman Suparman, dan Wakil Ketua Bidang Kerja Sama, Kemitraan & Hubungan Antarlembaga Tb Adhi.

Foto: Ketua PWI Jaya Kesit B Handoyo menerima cinderamata dari Dirut Perumda Pasar Jaya Agus Himawan.

Dalam suasana yang cair dan akrab, Agus Himawan bukan saja menjelaskan tentang visi, misi, dan kinerja Perumda Pasar Jaya yang baru dipimpinnya kurang dari dua tahun ini. Mantan petinggi di Sarana Jaya itu, BUMD Pemprov DKI lainnya, secara ringkas juga menjelaskan tantangan besar yang dihadapi Perumda Pasar Jaya.

Tantangan terbesar Perumda Pasar Jaya, kata Agus Himawan, mengembangkan seluruh pasar yang dinaungi secara profesional, untuk mampu bersaing dengan pemodal swasta yang kuat.

Agus Himawan menjelaskan, saat ini Perumda Pasar Jaya mengelola 146 pasar di seluruh Jakarta. Dari 146 pasar itu, terbanyak adalah di kategori B dan C.

“Kategori A, terbesar, misalnya Pasar Kramat Jati dan Pasar Tanah Abang,” katanya.

Keberadaan pasar yang dikelola Perumda Pasar Jaya berdasarkan tiga skema, yakni untuk mengembangkan perekonomian daerah, menunjang anggaran daerah, dan menunjang pertumbuhan ekonomi nasional. Ke-146 pasar yang dikelola Perumda Pasar Jaya dibangun dengan tiga pola, yakni penyertaan modal, kemitraan dan dana internal.

Berita Terkait

Camat Pasar Rebo Tegaskan Komitmen Kolaborasi dengan Relawan Tegak Lurus Prabowo untuk Percepat Kopdes Merah Putih
Organda Bongkar Akar Masalah Transportasi Darat: Terminal Bayangan Marak, BBM Barcode Dinilai Tak Realistis
Gubernur Pramono Anung Resmikan Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak, Pemprov DKI Tata Ulang Koridor Rasuna Said
Audiensi Imigrasi dan Wartawan Hukum Soroti Bahaya TPPU
UP PMPTSP Jakarta Timur dan Pokja PWI Perkuat Kolaborasi Publikasi Layanan Publik
Tegal Alur Jadi Langganan Banjir Saat Turun Hujan
Curah Hujan Tinggi Picu Banjir di Sejumlah Wilayah Jakarta
Jakarta Kembali Tergenang, Hujan Pagi Lumpuhkan Aktivitas Warga Jakarta Utara
Temukan berita-berita terbaru dan terpercaya dari OKJAKARTA.COM di GOOGLE NEWS. Untuk Mengikuti silahkan tekan tanda bintang.

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 21:39 WIB

Camat Pasar Rebo Tegaskan Komitmen Kolaborasi dengan Relawan Tegak Lurus Prabowo untuk Percepat Kopdes Merah Putih

Kamis, 15 Januari 2026 - 19:43 WIB

Organda Bongkar Akar Masalah Transportasi Darat: Terminal Bayangan Marak, BBM Barcode Dinilai Tak Realistis

Kamis, 15 Januari 2026 - 12:23 WIB

Gubernur Pramono Anung Resmikan Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak, Pemprov DKI Tata Ulang Koridor Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 - 23:29 WIB

Audiensi Imigrasi dan Wartawan Hukum Soroti Bahaya TPPU

Rabu, 14 Januari 2026 - 11:52 WIB

UP PMPTSP Jakarta Timur dan Pokja PWI Perkuat Kolaborasi Publikasi Layanan Publik

Berita Terbaru

Foto: Potret Ketua Umum MIO,I AYS Prayogie saat memberikan pernyataan terkait pelaksanaan Kongresda ke-2 MIO,I PD Kota Jakarta Barat

Organisasi Masyarakat

MIO,I Jakarta Barat Jadwalkan Kongresda II Februari 2026

Jumat, 16 Jan 2026 - 22:33 WIB