Kompol Abdul Jana Tidak ada Ruang untuk Premanisme di Wilayah Cengkareng

- Jurnalis

Kamis, 15 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kompol Abdul Jana Kapolsek Cengkareng

Kompol Abdul Jana Kapolsek Cengkareng

Jakarta Barat – Polsek Cengkareng Jakarta Barat mengamankan empat orang yang berprofesi sebagai pak ogah dalam Operasi Berantas Jaya yang digelar pada Rabu malam, 14 Mei 2025 sekitar pukul 22.30 WIB.

Operasi Berantas Jaya, Polsek Cengkareng Amankan Empat Pak Ogah di Titik Rawan Kemacetan

 

Keempat orang tersebut diamankan dari beberapa titik rawan kemacetan dan gangguan kamtibmas, seperti di pertigaan Kamal Raya, putaran balik Ring Road Kamal Raya, pertigaan Kantor Pajak Cengkareng Timur, serta area putaran dekat Samsat.

Kompol Abdul Jana Tidak ada Ruang untuk Premanisme di Wilayah Cengkareng

 

Kapolsek Cengkareng Polres Metro Jakarta Barat Kompol Abdul Jana menjelaskan bahwa keempat pak ogah tersebut langsung dibawa ke Mapolsek untuk dilakukan pendataan dan diberikan pembinaan.

 

“Mereka kami data dan diberikan arahan serta himbauan agar tidak melakukan aksi yang berujung pada kekerasan, pemerasan, atau tindakan pidana lainnya,” ujar Kompol Abdul Jana, Kamis, 15/5/2025

 

Ia menegaskan bahwa pihak kepolisian tidak akan segan menindak tegas segala bentuk premanisme yang meresahkan masyarakat, termasuk aksi pak ogah yang kerap meminta uang secara paksa atau memicu kemacetan.

 

” Tak ada ruang bagi pelaku premanisme,” tegas Abdul Jana

 

Operasi ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam menghadirkan rasa aman dan nyaman bagi warga serta mendukung ketertiban lalu lintas di wilayah hukum Polsek Cengkareng.

 

Editor : Helmi AR

Berita Terkait

Memperingati Hari Bhayangkara ke 79 Kakorsabhara Baharkam Polri, Pimpin Acara Tabur bunga di Taman Makam Pemuliaan Bogor
Respons Cepat Longsor Kampak: Sinergi TNI-Polri-BPBD Selamatkan Rumah Warga
Brigjen Pol Suhendri Dorong Penerapan Sistem Manajemen Pengamanan di Obvitnas GITET Ujung Berung dan Rancakasumba
Babinsa Dampingi Penyemprotan Jagung, Perkuat Ketahanan Pangan di Tulungagung
Kompol Abdul Jana Dampingi Kapolres Metro Jakarta Barat Jalin Silaturahmi dengan Tokoh Agama di Cengkareng
Kapolsek Tambora M. Kukuh Islami Jalin Dialog Keamanan Lewat Program Ngopi Kamtibmas
GOR Sumpah Pemuda Dinilai Tim Mabes Polri, Cek Kelayakan Jadi Markas Bhayangkara FC
Bakti Sosial Polres Jakbar Disambut Antusias, Warga dan Ojol Dapat Layanan Gratis

Berita Terkait

Senin, 23 Juni 2025 - 20:03 WIB

Memperingati Hari Bhayangkara ke 79 Kakorsabhara Baharkam Polri, Pimpin Acara Tabur bunga di Taman Makam Pemuliaan Bogor

Sabtu, 21 Juni 2025 - 12:54 WIB

Respons Cepat Longsor Kampak: Sinergi TNI-Polri-BPBD Selamatkan Rumah Warga

Jumat, 20 Juni 2025 - 22:40 WIB

Brigjen Pol Suhendri Dorong Penerapan Sistem Manajemen Pengamanan di Obvitnas GITET Ujung Berung dan Rancakasumba

Jumat, 20 Juni 2025 - 21:19 WIB

Babinsa Dampingi Penyemprotan Jagung, Perkuat Ketahanan Pangan di Tulungagung

Jumat, 20 Juni 2025 - 15:07 WIB

Kompol Abdul Jana Dampingi Kapolres Metro Jakarta Barat Jalin Silaturahmi dengan Tokoh Agama di Cengkareng

Berita Terbaru

Wawali Jakarta Pusat Kukuhkan SBH: Siap Cetak Agen Perubahan di Bidang Kesehatan

Wali Kota Jakarta Pusat

Wawali Eric Lantik Anggota SBH, Perkuat Gerakan Masyarakat Sehat di Jakpus

Senin, 23 Jun 2025 - 15:16 WIB